OCCUPATIONAL THERAPY IDEAS

Media Terapi OT'S

Hallo, teman teman OT👋🏻
Disini aku share beberapa media terapi yang mungkin bisa jadi referensi kita bersama yahhh👍🏻👇🏻

LAKOE - SUMPIT ANAK

🌜Product information🌛
Selain dapat digunakan untuk latihan makan menggunakan sumpit, juga berguna untuk melatih fine motor skill anak seperti menyumpit pom pom dan tracking bentuk / garis

LAKOE - PIPET TETES

🌜Product information🌛
Pipet ini berguna untuk melatih kemampuan pinching dan menguatkan otot-otot jari tangan sebelum nantinya diajarkan untuk menggunakan pensil (pre-writing)

LAKOE - PUZZLE KAYU JUMBO

🌜Product information🌛
Mainan puzzle kayu yang cocok sebagai media terapi mengenalkan huruf, angka, matematika, bentuk geometri, dan warna
Bermaterial kayu sehingga memberikan kesan 3D yang bisa meng-interest anak untuk belajar & bermain

LAKOE - PUZZLE KAYU MINI

🌜Product information🌛
Mainan puzzle kayu dengan berbagai macam motif mulai dari hewan, buah, transportasi, sayur-sayuran dan masih banyak lagi
Ukurannya tidak terlalu kecil dengan jumlah 6 keping puzzle
Mainan ini sangat cocok untuk melatih persepsi visual, kognitif, dan koordinasi mata tangan pada anak
Ukuran 15x15 cm

1K - MINI ROUND BEADS / WIREGAME

🚀Product information🚀
Mini Round Beads / Wiregame ini dapat melatih motorik halus, koordinasi gerak mata-tangan, dan melatih fokus serta atensi anak. Bahannya dari kayu yang dikombinasikan dengan kawat tentunya aman untuk anak, serta warna yang menarik.
Cara bermainnya dengan memindahkan balok-balok dari ujung satu keujung lainnya mengikuti alur kawat yang meliuk-liuk.

TOGAKOGA - PENCIL GRIP

🪄Product information🪄
Pencil Grip / Holder ini sangat cocok untuk membantu anak usia sekolah yang masih kesulitan untuk menggunakan pensil / pulpen dengan benar (tripod grasp)
Variasinya ada untuk 3 jari dan 5 jari, pilih aja sesuai kebutuhan untuk memperbaiki keterampilan menulis anak

MOFC - HOPSCOTCH RINGS

🃏Product information🃏
Hopscotch Rings bisa digunakan di indoor maupun outdoor. Berguna untuk melatih motorik anak melalui permainan melompat 1 kaki, melompat 2 kaki, mengajarkan problem solving serta simulasi ADL berpakaian pada anak, dan mengenal warna dengan cara yang seru melalui permainan. Ada 3 jenis ukuran (diameter) tinggal pilih sesuai kebutuhan kalian aja

NEENKIDS - BELAJAR MENULIS KATA A-Z

🎲Product information🎲
Media untuk mengajarkan anak menulis kata/ nama benda dengan awalan sesuai abjad A-Z. Anak dapat meniru huruf sesuai garis yang ada pada board (tracking huruf), lalu anak bisa menulis kembali (mengimitasi) kata tersebut pada kotak-kotak yang disediakan. Melatih motorik halus, koordinasi mata tangan dan kemampuan prewriting
+ incl spidol dan penghapusnya

NEENKIDS - MEMBUKA POLA LOCKSCREEN

🎲Product information🎲
Media terapi dan belajar untuk menempel kartu pola lock screen yang terdiri dari susunan urutan warna. Kemudian, memasukkan tali sepatu kedalam pipa melewati setiap warna yang sesuai pola pada kartu. Melatih motorik halus, koordinasi mata tangan, pengenalan warna, manipulasi jari-jari, dan daya ingat serta konsentrasi

SB - SLIME BOBA

🧸Product information🧸
Slime dengan claim tekstur tofu. Ini wanginya semacam minuman boba gitu karena ini edisi perbobaan ya kawan.
Bisa buat stimulasi sensori tactile anak supaya adaptif dengan tekstur kenyal. Tenang, slime ini "anti pengawet" yah jadi insyaAllah aman
note: minus nya kalo nempel di baju atau rambut agak susah dibersihin (based on experience)

BLUETOYS - SEQUENCES CARD

🃏Product information🃏
Kartu urutan kejadian yang berguna untuk menumbuhkan rasa percaya diri, meningkatkan kemampuan berbahasa, bercerita, dan berimajinasi bagi anak. Terdiri dari 10 tema dengan masing-masing 4 kartu. Dibagian belakang kartu ada nomor urutan kejadian dan contoh narasi kejadiannya

ELNARA - MAGIC SNOWGEL

🔮Product information🔮
Snowgel salah satu media terapi yang dapat digunakan untuk melatih respon adaptif anak terhadap sensori tactile yang bertekstur lembek dan basah
Teksturnya setelah dikasi air seperti jelly yang dicacah / cincang halus

OH HEY, FOR BEST VIEWING, YOU'LL NEED TO TURN YOUR PHONE