About Us

Brilliant science adalah komunitas belajar siswa SMP - SMA Indonesia , sampai sekarang kami memiliki 5k+ member di telegram dan whatsapp

Let's join with us-!
We are waiting for you-!

Study tips

Sedikit tips belajar buat kamu. Semoga Bermanfaat-!

Note :
Tips tips ini dikutip dari berbagai sumber seperti Google, Twitter, Tiktok dan lain-lain.

O1. Tips Belajar Mahasiswa Harvard

Yok intip tips belajar ala Mahasiswa Harvard-!

— Tips Belajar Ala Mahasiswa Harvard 👨‍🎓

• Menulis Catatan Dengan Tulisan Tangan .

• Belajar Sedikit Demi Sedikit setiap hari.

• Stop Menggunakan Stabilo (Highlighting).

• Kerjakan Tugas Secara Mandiri (Tidak diajar oleh guru Les/semacamnya).

• Perbanyak Membaca.

• Memahami Semua yang dibaca.

• Tidak Bergantung Pada Guru, Teman, Internet, Google, kalkulator dan sejenisnya.

• Jangan Tatap buku, laptop 24/7 , kamu juga perlu istirahat/refreshing.

Sekian tips belajar ala Mahasiswa Harvard, selamat mencoba dan semoga bermanfaat-!

O2. Tips Aktif Ikut Lomba

🏆° Tips Aktif Ikut Lomba/Olimpiade

• Komunikasi dengan guru
tanya kepada guru ada lomba apa saja yang available bulan ini, tiap event lomba pasti diadakan tiap tahun dan ada bulan tetap, jadi cari info lomba sebanyak-banyaknya agar tahun berikutnya bisa ikut lagi.

• Kalau sudah daftar lombanya segera konfirmasi dengan guru,
biasanya para guru pembimbing suka memantau hasil belajar siswa yang memutuskan ikut lomba, nah dari situ dilihat mana yang tekun dan mana yang cuma main-main saja.

• tekun belajar!!
Percayalah, para pembimbing lebih mencari siswa yang niat dan tekun daripada yang pandai tapi ogah-ogahan, "kok tau??" karena aku sering menyeleksi adek kelas kemudian diskusi dengan pembimbing jadi tau gimana karakter pembimbing kebanyakan.

• belajar materi di atas tingkatan,
aku pas sd belajar materi smp dan secuil materi sma, begitu pula smp belajar materi sma dan perguruan tinggi, kalau sma yaaa harus sudah belajar dasar-dasar materi di perguruan tinggi alias banyak buku yang dijadikan acuan

• sering ikut bimbingan dari sekolah atau melaporkan progress belajar persiapan lomba, dengan begitu pembimbing akan melihatmu sebagai siswa yang 'niat dan mau berusaha' untuk lomba-lomba ke depannya dan ada kemungkinan besar untuk diikutkan kembali

• ketika hari-H cari kenalan baru, agar bisa bertukar info lomba dalam waktu dekat, dapat teman baru juga membuat semangat untuk berpartisipasi ikut perlombaan semakin besar

• "udah berusaha tapi tetap kalah"
HEYY ITU WAJAR!!!!! ga ada orang yg mencoba dan ga pernah gagal, kalau nggak jatuh kita pasti nggak tahu cara untuk bangkit kan??

• sering-sering latihan soal
percayalah ini sangat sangat sangat disarankan, kalau kalian sering latihan soal jangan kaget pas ngerjain di hari H banyak soal yg mirip

udah itu aja, ringkasannya gini

mencoba→gagal→coba lagi→gagal lagi→coba lagi

kalah dalam lomba itu nggak rugi kok, kalian bisa belajar dari soal-soal yang keluar dan itu memperkuat materi kalian.

Semoga bermanfaat buat kamu yang pengen ikut lomba-!

O3. Tips Untuk Siswa Kelas 10 & 11

🍣 TIPS UNTUK ANAK KELAS 10 & 11 🍣

• Jaga rata" nilai harian, ga perlu bagus banget, yg penting 80-85>

• Ambil IELTS waktu kelas 11 awal biar bisa daftar beasiswa ke LN.

• Sering" ikut lomba, organisasi, volunteer, dll.

• Jangan prioritasin popularitas, trust me.

• Mulai dari sekarang, catet beasiswa yang bisa kalian dapetin buat S1.

• Belajar bikin CV dan motivation letter.

• Perbanyak soft skill, ga usah sampe jago banget, yg penting tau dasarnya.

• Belajar cari duit sendiri. Ga usah muluk" magang di mana. Belajar dagang .

• Get at least one friend. Temen yang beneran temen, bukan "kenalan" yang merangkap "temen".

• Invest in some good books. Baca di waktu senggang.

• Don't be afraid to ask for help.

• Mental health is important, kalau kamu ngerasa butuh banget, silahkan ke psikolog/psikiater. Jangan self diagnose.

• Baik-baiklah sama classmates kamu. They'll help you.

• Learn to don't give a shit, but still be mindful

OH HEY, FOR BEST VIEWING, YOU'LL NEED TO TURN YOUR PHONE