Pengenalan tentang Pelajaran Tajwid
A. Mengenal Tentang Ilmu Tajwid
Kata Tajwid ( تجويد ) di ambil dari bahasa arab yang asal lafadznya yaitu جَوَّدَ - يُجَوِّدُ - تَجْوِيْدًا yang artinya membaguskan atau membikin bagus.
Adapun artian secara istilah ulama' qiro'ah adalah mengeluarkan huruf dari tempat keluarnya huruf dengan memberikan sifat yang di miliki oleh setiap huruf. Tempat keluarnya huruf biasanya di sebut dengan makhorijul huruf, sedangakan sifat huruf biasanya disebut sifatuk huruf.
Tujuan dari mempelajari ilmu tajwid adalah untuk memperbagus bacaan dalam membaca qur'an dari segi makhorijul huruf, sifatul huruf, mad dan qoshr dan lain sebagainya.
Agar supaya tidak ada ma'na yang berubah pada saat membaca nanti,
Seperti halnya pada saat membaca hamzah( ء ) dan ain ( ع ) kebanyakan banyak yang masih sama dalam membaca huruf tersebut di karenakan hampis samanya tempat keluarnya.
Juga karena ada dalil quran yang berbunyi :
وَرَتِّلِ ٱلْقُرْءَانَ تَرْتِيلًا
Artinya : Dan bacalah Al Quran itu dengan Tartil(perlahan-lahan) ( Q.S Al-Muzammil 73:4 ).
Kata tartil disana memiliki arti membaca dengan perlahan dan teliti dalam melafadzkan perhuruf dari kalimat yang di baca.
Maka dari itu meski belajar ilmu tajwid meski hukumnya sunnah
Tetapi mengamalkanya itu hukumnya wajib.
Jadi kita sebagai qori' wajib mempelajari ilmu tajwid tersebut, apa lagi terlebih khususnya para santri santri sekarang, dan belajar ilmu tajwid dalam zaman sekarang terasa mudah dikarenakan banyak media media yang memosting tentang ilmu-ilmu tajwid itu.
So when are you going to wait?
Let's go to learn tajwid ✧◝(⁰▿⁰)◜✧